GoPro Hero 6 Rilis Apa Saja Kemampuannya?


MAXI TECHNO - Belum Lama ini GoPro baru aja ngeluarin produk barunya apalagi kalo bukan GoPro Hero 6. Sama seperti bocoran yang terungkap, kamera ini mampu menangkap video 4K dengan kecepatan 60fps. Desain eksterior kamera ini masih mirip dengan pendahulunya GoPro Hero 5.

Menggunakan konstruksi yang sama, kamera aksi ini memiliki fitur tahan air tanpa cangkang tambahan ini.  juga mampu menangkap video resolusi 4K pada 60 frame per second, kamera ini juga menghadirkan kualitas gambar yang lebih baik secara keseluruhan dan kecepatan karena memiliki prosesor baru yaitu GP1 buatan GoPro sendiri.
GoPro mengklaim bahwa Hero 6 sudah didukung koneksi Wi-Fi 5GHz sehingga bisa mentransfer rekaman ke perangkat mobile tiga kali lebih cepat daripada versi sebelumnya.
Tak hanya kuat di video, kamera aksi ini juga mampu memotret foto resolusi 12MP di format JPG atau RAW. Desainnya tetap sama, kamera ini tahan air hingga kedalaman 33 kaki, dilengkapi layar touchscreen 2 inci LCD, kontrol suara, dan GPS.
Kini Kita Bicara Harga, GoPro Hero 6 Rp. 7.500.000.  

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »